Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi Secara Alami


Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi Secara Alami Beberapa bahan alami tersebut yakni antara lain buah alpukat, jus kubis, ikan, dan masih banyak lagi. Sebelumnya perlu anda ketahui terlebih dulu bahwa sebenarnya kolesterol tidaklah merugikan bagi kesehatan kita, mau tau kenapa ? Mari kita bahas seputar kolesterol ini.

Kolesterol merupakan lemak yang terdapat pada sel tubuh maupun darah. Didalam berbagai proses metabolisme tubuh kita, kolesterol mempunyai peran penting, diantaranya yakni berperan dalam proses pembentukan sel-sel tubuh, pembentuk dinding-dinding sel, sebagai bahan dasar pembentukan hormon steroid, dan masih banyak lagi.

Jadi sebenarnya kolesterol juga mempunyai manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Namun apabila kadar kolesterol sudah diambang batas normal maka saat itulah anda harus waspada. Pasalnya apabila pembuluh darah kita tersumbat oleh timbunan lemak maka dapat memicu berbagai penyakit seperti stroke, serangan jantung, dan penyakit mematikan lainnya.

Sejatinya tubuh kita sudah memproduksi sendiri kolesterol dalam jumlah yang tepat. Namun sayangnya berbagai faktor seperti pola makan sembarangan dan jarangnya olahraga dapat menyebabkan kadar kolesterol tubuh meningkat.

Nah bagi anda yang menderita kadar kolesterol tinggi saya sarankan untuk segera mengatasinya. Anda tidak perlu harus mengeluarkan biaya besar untuk berobat, silahkan coba beberapa cara menurunkan kolesterol secara alami yang saya berikan berikut ini.


Cara Menurunkan Kolesterol

Cara Menurunkan Kolesterol

1. Rutin olahraga
Olahraga dapat meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) sampai 10%. HDL (High Density Lipoprotein) sendiri bersifat menangkap kolesterol yang sedang dalam keadaan bebas dipembuluh darah untuk kemudian dibawa kedalam organ hati untuk diproses lebih lanjut. Itulah sebabnya HDL dianggap sebagai kolesterol baik. Nah untuk meningkatkan kolesterol baik tersebut salah satu caranya yakni dengan olahraga.

2. Konsumsi makanan penurun kolesterol
Ada beberapa makanan yang bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol jahat, diantaranya yakni buah naga, buah alpukat, buah belimbing, jus kubis, ikan, omega-3, kacang-kacangan, dan masih banyak lagi.

3. Perbanyak mengkonsumsi buah dan sayuran
Pilihlan buah dan sayur yang mengandung fitosterol karena buah yang mempunyai kandungan tersebut juga mempunyai kandungan serat yang berfungsi untuk menetralisir serta menyerap kolesterol dalam sistem pencernaan. Beberapa buah dan sayuran yang dapat anda konsumsi yakni seperti anggur, melon, apel, kedelai, buncis, brokoli, kacang tanah, dan masih banyak lagi.

4. Kurangi mengkonsumsi lemak jenuh
Beberapa sumber makanan yang mengandung lemak jenuh yakni antara lain ada dalam kuning telur, jeroan, mentega, minyak kelapa, santan, pizza, otak sapi, gula, dan masih banyak lagi.

5. Istirahat cukup
Salah satu pemicu meningkatnya kadar kolesterol yakni kurangnya istirahat. Jadi pastikan anda untuk istirahat cukup, salah satu caranya yakni dengan tidur 8-10 jam setiap harinya.

6. Jangan merokok
Saat anda merokok maka zat oksidan akan semakin banyak yang terlepas akibat dari respon masuknya racun kedalam tubuh. Zat tersebutlah yang dapat membuat dinding pembuluh darah rusak dan mengakibatkan kolesterol jahat atau LDL semakin mudah tersangkut di area kerusakan yang ditimbulkan oleh zat oksidan tersebut. Dampak selanjutnya yakni dapat menimbulkan penyumbatan pembuluh darah.

7. Konsumsi serat
Gandum, kacang-kacangan, dan buah plum merupakan beberapa makanan yang mengandung serat larut yang dapat mengikat kolesterol dalam saluran usus dan mengeluarkannya dari tubuh kita. Anda juga dapat mengkonsumsi berbagai sayuran, namun jangan dimasak dengan santan karena santan merupakan salah satu sumber lemak jenuh.

8. Makanan yang harus dihindari/dikurangi
  • Daging sapi berlemak, gajih sapi dan gajih kambing.
  • Kerang, udang, kepiting, siput dan belut karena memiliki kadar kolesterol yang tinggi.
  • Keju, sosis dan susu lemak tinggi.
  • Mentega, goreng-gorengan.

Itulah beberapa tips cara menurunkan kolesterol secara alami yang patut untuk anda coba. Jika diperlukan anda juga dapat berkonsultasi kepada dokter
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Kata Mutiara / Lain - Lain dengan judul Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi Secara Alami. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://palingimut.blogspot.com/2015/03/cara-menurunkan-kolesterol-tinggi.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: suci - Friday, March 27, 2015