Resep Cara Membuat Telur Bumbu Rawon Enak



Bahan :
  • 1/2 kg telur ayam yang berkualitas baik
  • 2 lembar daun jeruk ( dicuci bersih )
  • 1 batang bawang daun polong ( iris-iris )
  • 1 batang serai ( memarkan )
  • 350 ml kaldu sapi
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • penyedap rasa secukupnya
  • minyak untuk menumis secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
  • 1 cm kunyit ( kupas kulitnya )
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 3 butir kluwek
Cara Membuat Telur Bumbu Rawon :
  1. rebus telur ayam dalam air yang mendidih sampai benar-benar matang
  2. angkat lalu siram dengan air dingin dan kupas kulitnya
  3. tumis bumbu yang dihaluskan dengan sedikit minyak sampai harum
  4. masukkan batang serai yang sudah dimemarkan dan daun jeruk yang sudah dicuci bersih, aduk sampai layu
  5. tuang kaldu sapi kedalam bumbu yang ditumis dan diamkan sampai mendidih
  6. masukkan telur rebus kedalam bumbu lalu tambahkan merica bubuk, gula pasir, garam dan penyedap rasa
  7. diamkan sampai bumbu meresap dan matang sambil sedikit diaduk merata
  8. telur bumbu rawon siap disajikan dengan ditaburi irisan bawang daun polong
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Resep dengan judul Resep Cara Membuat Telur Bumbu Rawon Enak. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://palingimut.blogspot.com/2015/02/resep-cara-membuat-telur-bumbu-rawon.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: suci - Tuesday, February 17, 2015